Walikota Ambon Serahkan DPA Ke Pimpinan OPD

Ambon34 views

Ambon, Demokrasi Maluku ; Walikota Ambon Drs.Bodewin.M.Wattimena, M.SI, menyerahkan Daftar pelaksanaan anggaran (DPA) Tahun 2026 kepada organisasi Perangkat Daerah (OPD) dilingkup pemerintah Kota ambon

Penyerahan dilakuan dalam upacara apel pagi, berlangsung senin (19 /01/2026) di Halaman Parkir Balai Kota Ambon.

http://demokrasimaluku.com/wp-content/uploads/2024/08/20240817_081242-6.jpg

Dalam arahannya Walikota berharap agar DPA yang diperoleh tersebut dibelanjakan sesuai dengan tugas dan fungsi pokok dan dan dapat menyesuaikan dengan besaran Anggaran transfer dari pusat ke daerah .

Dia menjelaskan DPA merupakan hasil dari Ranperda Pelaksanaan APBD tahun 2026 dalam pelaksanaan program dan kegiatan selama satu (1 ) tahun anggaran kedepan , oleh karena itu bagi OPD OPD diharapkan dapat melaksanakan program – program yang bersentuhan langsung dengan masyarakat, katanya

Semua OPD segera mempersiapkan diri untuk kita melakukannya DPA lebih awal .”

Walikota mengaku postur APBD pemkot ambon masih bersumber pada pinjaman dari Pemerintah pusat.

“Oleh sebab itu dirinya meminta kepada setiap organisasi perangkat daerah supaya bisa menyesuaikan dengan besaran transfer oleh pemerintah pusat

dia juga meminta supaya segera mempercepat proses pengadaan barang dan jasa khususnya di Dinas Lingkungan Hidup dan Persampahan.

Pada acara moment tersebut juga diserahkan 80 unit Gerobak dan 200 etalase usaha bagi para pengelola UMKM. (*).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *