Ambon, Demokrasi Maluku ; Walikota Ambon dan Wakil Wali kota Ambon Bodewin Wattimena-Ely Toisuta tiba di Bandara Pattimura Laha Ambon dijemput para Latupatti Kota Ambon , Sekertaris Kota Ambon, Sejumlah Pimpinan OPD, Ketua2 partai pengusung dan masyarakat Kota Ambon, Senin (03/03/2025).
Walikota beserta istri -Wawali dan suami menggunakan mobil pick up terbuka melakukan iring-iringan dari bandara hingga Rumah Dinas di Karang Panjang, Kecamatan Sirimau Kota Ambon Provinsi Maluku. Dalam perjalanan menuju Kota Ambon, iring-iringan Walikota-Wawali diguyur hujan deras, namun mobil yang membawa Walikota dan Wawali terus melaju menembus hujan deras, termasuk iring-iringan kendaraan roda dua dengan semangat terus mengiringi rombongan walikota-wawali dan keluarga.
Rencana awal konvoi keliling kota Ambon dibatalkan, iring-iringan kembali ke Rumah Dinas Walikota Ambon .
Bagi Walikota Ambon Bodewin Wattimena, Hujan bukan apa-apa, membangun kota Ambon ke depan tantangannya lebih besar dari sekedar hujan,ucapny ketika menyampaikan sambutan dalam acara syukuran sesaat setelah tiba di Rumah Dinas.
“Terima kasih beta, ibu Ely dan keluarga menyampaikan untuk semua yang hadir saat ini maupun masyarakat Kota Ambon yang sudah berjuang bersama hingga sampai dititik ini_.
Semoga kita semua tetap sehat untuk membangun kota Ambon yang lebih baik ke depan.
Ibu Ely Toisuta ketika diberikan kesempatan untuk memberikan sambutan mengemukakan,, bersyukur bersyukur,bersyukur karena perjalanan panjang telah membawa dirinya dan pak walikota hingga boleh meraih apa yang diperjuangkan.
“Semua yang diperoleh bukan karena hebat dan kuatnya beta dengan pak wali “serta tim tapi karena pertolongan Allah SWT, TUHAN yang maha kuasa, dimana sore ini Beta dengan pak wali boleh tiba dirumah besar kita bersama.
Beta dan pak Win serta keluarga butuh topangan dan doa dari semua bapak/ibu, masyarakat Kota Ambon untuk membangun kota Ambon agar lebih baik dari hari ini”.
Usai sambutan Doa oleh Ketua MUI Kota Ambon dan Ketua Klasis Ambon Timur yang dilanjutkan dengan ramah tamah.(D-02)