Memasuki Adaptasi Kebiasaan baru, Brimob Maluku Terus Lakukan Penyemprotan di sejumlah lokasi

Ambon578 views

Ambon – Demokrasi Maluku Tim KBR yang tergabung dalam Satgas Aman Nusa Il 2020 dan beranggotakan 10 personil dari Detasemen Gegana Sat Brimob Polda Maluku saat melakukan penyemprotan disinfektan pada sejumlah lokasi di Kota Ambon, Kamis (17/12/2020).

Kegiatan yang di pimpin oleh Ipda A. Manullang merupakan penyemprotan disinfektan pada lokasi-lokasi padat pengunjung di Kota Ambon. Sejumlah lokasi ini juga menjadi target pemetaan pengendalian Covid-19 di Kota Ambon.

http://demokrasimaluku.com/wp-content/uploads/2024/08/20240817_081242-6.jpg

Komandan Satuan Brimob Polda Maluku KBP. M. Guntur, S.I.K., M.H yang diwakili oleh Pasi Ops Den Gegana Ipda A Manullang kepada tim PID Brimob Maluku mengatakan, giat penyemprotan disinfektan ini dilakukan sebagai upaya memutus mata rantai penyebaran virus Corona (Covid-19) di Kota Ambon. “Ada beberapa lokasi adat penduduk yang kita jadikan fokus dalam giat kali ini,” kata Ipda A Manullang disela-sela memimpin pasukan dalam aksi tersebut.

Ia menjelaskan, dalam giat kali ini kawasan yang menjadi titik penyemprotan disinfektan antara lain Kantor Pos Indonesia, sejumlah fasilitas umum di Kota Ambon, Sejumlah ruas jalan protokol di Kota Ambon, ruko Kawasan Batu Merah, Lapangan Tahapary Polda Maluku serta pemukiman padat penduduk di kawasan Soya.

Tim KBR ini, kata dia, setiap hari bergerak melakukan penyemprotan pada lokasi yang telah ditentukan. Penyemprotan disinfektan terus dilakukan hingga situasi normal kembali.

Pihaknya juga mengatakan, kegiatan penyemprotan disinfektan ini selain untuk memutus mata rantai penyebaran virus Corona, juga dilakukan untuk mengatasi kepanikan warga akibat terus terjadinya peningkatan kasus Covid-19 di Kota Ambon.

“Pelayanan kepada masyarakat tetap kita lakukan maksimal. Namun, kita kurangi berinteraksi secara langsung, kita minimkan bersentuhan, dan masyarakat yang mendapatkan pelayanan harus memperoleh fasilitas disinfektan juga,” tutupnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *