Souissa : Kalau TUHAN Berkenaan BMW Jadi Pemimpin Kota Ambon ke Depan.
Ambon, Demokrasi Maluku : Mensyukuri perayaan HUT GPM yang ke 86 dan HUT Kota Ambon yang ke 446 Bung Michael Wattimena (BMW) mantan anggota DPR RI dari fraksi Demokrat melakukan syukuran sekaligus temu kangen dengan warga gudang Kelurahan Benteng Kecamatan Nusaniwe Kota Ambon (07/09/2021). Temu kangen di gelar di seputaran pelabuhan Gudang Arang Kota Ambon.
Dalam sambutanyya pada acara temu kangen dan syukuran tersebut Michael mengatakan, sebagai warga Maluku , warga GPM dan warga kota Ambon, kita patut bersyukur karena baru saja di hari kemarin tanggal enam (6) September 2021 warga GPM merayakan HUT GPM yang ke 86 dan hari ini warga Kota Ambon juga bersukacita karena merayakan HUT Kota Ambon yang ke -86.
“Saat ini beta (saya) merayakannya disini, karena 34 tahun yang lalu beta berada disini selama 1,5 tahun, tinggal bersama bapak Anes Rahawarin dan mama Ci Rahawarin Wattimena, saat itu kelas dua sampai kelas 3 (tiga) SMA”. “Tempat ini merupakan nostalgia kita bersama”.
Beta mengatakan untuk bu Harry sebagai ketua RT dan panitia dan untuk acaranya dilakukan di tempat ini, karena salah satu agenda besar dari pemerintah Kota Ambon maupun pemerintah provinsi Maluku, adalah membangun Maluku dan Ambon dari laut, kata jebolan Fakultas Ekonomi Unpatti.
Michael mengakui sungguh sekalipun saat ini tidak lagi berdomisili di Kota Ambon, berdomisili di Jakarta dan sementara beraktivitas di negara Paman Sam (Amerika Serikat) namun dirinya bangga menjadi Anak Ambon, bangga menjadi Anak Maluku.
“Saya bangga menjadi Anak Ambon Maluku karena Ambon dicari oleh bangsa-bangsa barat, Portugis, Spanyol, Belanda dan lainnya pada tahun 1513, sebab Ambon Maluku memiliki Sumber Daya Alam (cengkeh dan pala), yang pada waktu itu memiliki nilai ekonomis sangat tinggi.
Selain itu Ambon Maluku juga memiliki potensi parawisata yakni keindahan alam yang sangat indah dan menawan termasuk keramahtamahan penduduknya, sehingga Ambon dijuluki Ambon Manise.
Ditambahkannya, sebagaimana beta katakan sebelumnya bahwa salah satu dari tiga (3) agenda besar pemerintah kota Ambon maupun pemerintah Maluku yakni membangun pariwisata yang berorientasi ke laut, maka sebagai warga Kota Ambon dan warga Maluku mari kita jaga dan lestarikan potensi-potensi laut kita.
Lebih lanjut BMW katakan, saat ini anggaran pemerintah pusat untuk Maluku dan Kota Ambon sangat minim dari kota maupun provinsi lainnya di Indonesia sebagai akibat pemerintah pusat menghitung luas wilayah daratan.
Sementara Maluku memiliki 92,6 persen wilayah laut dan 7,8 persen wilayah darat, selain itu komponen lainnya adalah jumlah penduduk, jumlah penduduk Maluku hanya 1 juta sekian apalagi Kota Ambon hanya 300 ribu jiwa lebih.
Anggaran Kota Ambon sebagaimana yang dikatakan oleh Ketua DPRD Kota Ambon pada acara Talk show di salah satu radio swasta di hari kemarin hanya 1,3 triliun.
Karena itu butuh kreativitas pemerintah untuk melobi-lobi ke pemerintah pusat guna membangun Ambon dan Maluku ke depan.
Sekalipun dengan dana yang minim namun beta memberi apresiasi sungguh kepada pemerintah Kota , pak walikota Ambon dan jajaran yang sudah berupaya keras membawa kota Ambon ke arah yang lebih baik.
Michael berharap warga kota terus mendukung program-program pemerintah kota.
Pada akhir sambutannya BMW menyampaikan terima kasih kepada warga Gudang Arang , yang telah menerima dirinya untuk melakukan temu kangen.
BMW Diharapkan Jadi Pemimpin Kota Ke depan
Pada kesempatan yang sama Ketua RT 008/RW 06 Kelurahan Benteng Harry Souissa mengemukakan, sebagai orang Gudang Arang, beta dan tentunya semua warga berharap jikalau TUHAN berkenaan Bung Michael boleh menjadi pemimpin (Walikota) Kota Ambon ke depan.
Kenapa Kita harus dukung karena , selain memiliki basic pendidikan yang memadai, BMW juga pernah menjadi anggota DPR RI, yany tentunya punya banyak jaringan dimana-mana, baik pusat maupun daerah, dan punya pengalaman polotik yang sangat kental bersentuhan dengan dunia pemerintahan.
Pada saatnya apabila beliau maju menjadi walikota Ambon, beta berharap kita semua warga Gudang Arang dapat bersatu untuk mendukungnya, demikian Harry.
Hadir dalam acara tersebut : Kapolsek Nusaniwe, Dandramil Nusaniwe, Sekretaris Kelurahan Benteng dan Ketua Majelis Jemaat GPM Nehemia.
Acara temu kangen tersebut menampilkan atraksi tarian daerah juga makan patita bersama. (DMK-02)