Zulkarnaini: Berbagai Layanan Termasuk Tumbuh Kembang Anak
Ambon, Demokrasi Maluku
Rumah Sakit Khusus Daerah (RSKD) Maluku yang beralamat di desa Negeri Lama Kecamatan Baguala Kota Ambon adalah rumah sakit yang telah dialihkan fungsinya dari Rumah Sakit Khusus Jiwa (RSKJ) menjadi Rumah Sakit Khusus Daerah (RSKD) Maluku, sejak tahun 2007, berdasarkan Perda No 4 Tahun 2007, tentang Pembentukan Organisasi dan Tata Kerja Lembaga Teknis Daerah Provinsi Maluku.
Sementara untuk pelayanan, dari khusus jiwa ke pelayanan non jiwa dan lainnya di dasarkan pada peraturan gubernur Maluku No.28 tahun 2016 tentang keberadaan, tugas dan fungsi susunan organisasi dan Tata Kerja Unit Pelaksana Teknis Dinas Daerah dan Unit Pelaksana Teknis Badan Daerah.
“Jadi yang tadinya hanya merawat orang yang sakit jiwa saja berubah fungsi menjadi RSKD dengan berbagai layanan, dengan empat (4) keunggulan yakni: layanan Napza, layanan tumbuh kembang, perawatan satu hari dan payanan non jiwa, demikian dr Zukarnaini, SpJp, (K ) KIHA Direktur RSKD dalam jumpa pers yang digelar Selasa (18/05/2021), di aula lantai II RSKD di Negeri Lama Kota Ambon.
Menurutnya, di RSKD memiliki 110- kamar rawat inap dan sejumlah fasilitas lainnya.RSKD melayani : Pelayanan gawat darurat, rawat jalan, instalasi rawat inap, pelayanan psikometri dan konsiltasi psikologi, pelayanan rehabilitasi psikososial, pelayanan laboratorium klinik, pelayanan fisioterapi, pelayanan farmasi, pelayanan gizi, pelayanan informasi edukasi dan pengaduan.
Selanjutnya dia katakan, dalam empat (4) keunggulan tersebut pada keunggulan tumbuh kembang ada satu program khusus yakni: pelayanan turun ke daerah-guna daerah merawat orang-orang dengan gangguan kejiwaan, terutama bagi pasien gangguan jiwa dan pasung, program ini dimulai tahun 2020 , namun karena perjanjian dan baru dapat dilakukan pada tahun 2021.
Dimana sudah satu kali, layanan ke Banda dan ditemukan pasien yang dipasung disana. “Nah kita rawat, hingga pada saatnya pasungnya boleh dibuka, ujar Direktur.
Satu kali juga ke Namlea. Setiap tahun direncanakan empat (4) kali turun ke daerah-daerah.
Lebih jauh dia katakan, di RSKD ada 110 ASN, 60 tenaga kontrak ada dokter ahli, dokter spesialis dan dokter umum, demikian, Zulkarnaini
(Ritta.E.Lekatompessy)