Bodewin : Ada Kemungkinan Gandeng Kader PPP

Politik40 views

Ambon : Demokrasi Maluku : Bodewin. M. Wattimena bakal calon walikota Ambon periode 2024-2029, Sabtu ( 19/05/2024) mengembalikan berkas sekaligus mendaftarkan diri sebagai bakal calon (Balon) walikota Ambon .

Acara diawali dengan penyambutan dan penyematan kopiah , berlanjut di ruang Ketua DPC dan penyerahan berkas serta keterangan pers .

http://demokrasimaluku.com/wp-content/uploads/2024/08/20240817_081242-6.jpg

Dalam keterangan pers Bodewin menyatakan keseriusannya untuk maju sebagai walikota Ambon dan berharap dapat direkomendasikan oleh PPP, guna membangun kota Ambon lima tahun kedepan.

Melihat berbagai keberhasilan kota Ambon yang dibangun bersama partai PPP maka Bodewin berharap dukungan dari PPP bahkan berharap PPP dapat merekomendasikan dirinya menjadi calon walikota Ambon..

“Saat ini saya sudah mendafyar di 11 partai polotik, demikian Bodewin”.

Kerika ditanya apakah ada kemungkinan menggandeng kader PPP, Bodewin katakan , apa yang tak mungkin, segala sesuatu mungkin saja, apalagi dalam tiga periode partai PPP mengantarkan kadernya menjadi wakil walikota Ambon.

Sementara pada kesemoatan itu tim penjaringan Balon walikota dan wakil walikota Ambon mengemukakan, kami mengapresiasi pengembalian berkasvyang dilakukan oleh balon walikota Ambon pak Bodewin, dimana pengembalian dan pendaftaran merupakann keseriusannya terhadap PPP dan akan diproses sesuai mekanisme .

Selanjutnya dia katakan, PPP Kota Ambon dalam.pemilu legislatif lalu berhasil mempertahankan dua kursi dengan jumlah suara 10 . 000 lebih.

“Menghadapi kontestasi pada bulan November 2024 yang akan datang kami akan menggerakkan seluruh kekuatan kami, meng akomodir seluruh potensi dan jaringan partai untuk dapat memenangkan kontestasi pada bulan November”.

Pada hari ini pak Bodewin mendaftar dan akan melewati tahapan seleksi administrasi, dokumen yang diserahkan tadi akan diteliti dan diproses sesuai dengan mekanisme yang ada.

Ada empat aspek yang nantinya dilihat agar seorang kandidat memperoleh rekomendasi yakni : aspek elektabilitas, kapabilitas, kompetensi dan akuntabilitss, disertai dengan hasil survei elektabilitas terbaru.

Dia berharap komunikasi tetap ter bangun . (Ritta Lekatompessy).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *