Namrole, Demokrasi Maluku : Ketua umum Gerakan Mahasiswa Kresten Indonesia (GMKI), Febry C Tetelepta, yang juga kini menjabat Defuti Kantor staf Kepresiden, dengan resmi melantik Pengurus cabang perkumpulan senior GMKI Kabupaten Buru Selatan priode 2021- 2024 berlangsung di Lantai II Aula Kantor Bupati Rabu 3/11 2021.
Kegiatan tersebut selain dihadiri Bupati dan Wakil Bupati, Hj Safitri Malik Soulisa – Gerson Eliaser Selsily, juga dihadiri Ketua Umum GMKI, Febry C Tetelepta bersama rombongan, Wakil Ketua DPRD, La Hamidi bersama Anggota, pimpinan Jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Instasi Vertikal, Tokoh Agama, Adat dan Tokoh Masyarakat, serta pengurus GMK Bursel.
Sambutan Bupati Bursel, Hj Safitri Malik Soulisa Dalam Sambutan Mengatakan, Mengamati perkembangan daerah dewasa ini, dimana tuntutan akan keterbuklaan dan professional terhadap seluruh kinerja Pemerintahan terus mengalir.
Hal tersebut merupakan bentuk manifestasi dari perkembangan era reformasi yang merupakan suatu titik tolak pengembangan konsep kedaulatan rakyat menuju terciptanya God Governance dan Clean Government di negara kita.
Upaya perbaikan dan penataan sistim Pemerintah secara baik, bersih trasparan dan akuntabel Kata bupati Perem
Kita terus memperbaiki banyak program bertumpuk pada Tiga Filar utama Diantanya, Meningkatkan kualitas SDM yang handal, Penegakan Hukum dan Peningkatan ekonomo kerakyatan dalam arti luas.
Perjalan panjang perkumpulan senior GMKI hingga kini Tambah Hj Safitri, tentunya buka suatu kebetulan belaka, melainkan karena ketulusan komitmen kelahirnya serta ikthiar dari anggota alumni serta yang tergabung dalam Perkumpulan senior GMKI.
Sementar itu Sambutan Ketua umum GMKI, Febry C Tetelepta Mengatakan, Oraganisasi GMKI yang terbentuk di Kabupaten Bursel ini tujuanya, untuk menghimpun seluruh Alumni GMKI dan Kita punya tugas untuk mmberikan informasi- informasi yang kritis kepada komponen masyarakat terutama kepada jajaran Pemda setempat untuk bersama – sama membangun Kabupaten Lolik Lalen fedak Fena.
Untuk itu Tetelepta berharap kepada Pemda Bursel,, agar kedepan dapat membuka akses jalan di wilayah daerah pesisir, bilamana keterbukaan jalan di daerah pesisir di kabupaten Bursel, maka akan menambah perkapita ekonomi bagi masyarakat di daerah ini.
Sebaliknya apa guna membuka akses jalan di daerah yang tidak ada penghuni dan penduduk sangat minim, maka arus taranportasi tidak menguntungkan dan tidak menguntungkan masyarakat terhadap peningkatan ekonomi.
Wilayah Kabupaten Bursel Kata Febry, sangat pital dan menjanjikan,dengan potensi komoditi di daerah ini, tentunya dapat meningkatkan pendapatan ekonomi dan hasil komoditi tersebut antara lain, pada bidang kelautan, Pertanian dan Perkebunan, olehnya itu peran GMKI bersama Pemda untuk dapat menciptakan SDM yang handal” Tutur Febry C Tetelepta.(AK)